Artikel

Tidak Kuat Menanjak Kendaraan Trux Box Terjungkal

pesisirnews.com pesisirnews.com
Tidak Kuat Menanjak Kendaraan Trux Box Terjungkal


PESISIRNEWS.COM - Bhabinkamtibmas Kepolisian Sektor Pataruman Resor Banjar Polda Jawa Barat Bripka Dani Trisnawan evakuasi kendaraan trux box dijalan Priagung Desa Binangun Kecamatan Pataruman Kota Banjar. Selasa 27/10/2020.

Kendaraan trux box dengan No. Pol : Z 8071 HA yang dikemudikan Sdr. Denis Julianto berserta Kernek Sdr. Hilman dari Tasikmalaya dengan membawa caos beserta mie melintasi salah satu jalan alternatif yaitu jalan priagung, dengan maksud untuk mempercepat sampai tujuan menuju Cijulang Kabupaten Pangandaran.

Namun, sewaktu melintasi jalan priagung dengan medan jalan yang menanjak kendaraan trux box tersebut tidak kuat, sehingga lepas kendali mengakibatkan trux box terjungkal.

"Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, dibantu oleh warga sekitar dan berkoordinasi langsung dengan Unit Lakalantas Polres Banjar untuk melakukan evakuasi kendaraan trux box tersebut ucap Bripka Dani."

Selain itu, Kapolsek Pataruman AKP Cecep Edi ditempat terpisah mengatakan "utamakan keselamatan dalam berlalulintas dikarenakan jalan alternatif priagung ini, jalan yang menanjak, ruas jalan yang sempit dan berbelok, agar selalu berhati hati katanya."

Penulis: Nier