Daerah

Andi Rachman Minta Caleg Golkar Solid Dan Kompak


Andi Rachman Minta Caleg Golkar Solid Dan Kompak
Rokan Hilir, Pesisirnews.com - Ketua Dewan Pimpinan Daerah I (DPD I) Partai Golkar provinsi Riau, Ir H Arsyad Juliandi Rachman Msi meminta seluruh calon legislatif Partai Golkar untuk bersatu, solid, dan kompak demi memenangkan Pileg 2019 mendatang.

Itu disampaikan pria yang akrab disapa Andi Rachman saat memberikan sambutan dalam acara Musyawarah Daerah (Musda) Partai Golkar kabupaten Rokan Hilir di Ballroom Bintang Mulya Hotel Bagan Batu kecamatan Bagan Sinembah, Selasa (22/1/2019).

"Hari ini mulainya calon legislatif, baik itu tingkat Kabupaten, Provinsi maupun Pusat tingkat nasional untuk menunjukkan kesiapan dalam Pileg dan Pilpres. Apapun angin yang ada di depan, angin yang ada di samping, angin yang ada di kanan Golkar solid, Golkar siap, Golkar menang, Golkar tangguh," ujar Andi.

Andi juga mendorong para caleg Partai Golkar untuk mewujudkan beberapa program yang bisa memenangkan hati rakyat. Hal itu dilakukan agar Partai Golkar meraup suara besar pada Pileg 2019.

Pada kesempatan itu, Andi juga minta kepada seluruh kader Partai Golkar harus ikut terlibat dalam mensosialisasikan tata cara pemilu. Hal ini dimaksudkan untuk menciptakan pemilu yang damai dan lancar.

"Baik itu caleg provinsi, kabupaten/kota dan seluruh kader agar dapat mengajak masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda dalam mensosialisasikan pemilu ini, karena kita ingin pemilu yang dilaksanakan dinegeri ini mengalami banyak perubahan," ujarnya.

Hal ini dilakukan menurut mantan Gubri ini lagi bukan karena tidak percaya dengan petugas KPU, melainkan juga karena jumlah petugas yang kurang sehingga menyebabkan minimnya sosialisasi tersebut.

"Masih banyak warga masyarakat yang belum mengetahui tata cara pemilu. Apalagi, pemilu kali ini masyarakat harus mencoblos lima kertas, yakni DPRD kabupaten, provinsi, pusat, DPD dan juga presiden," tegas Andi Rachman.

Menurutnya, sejauh ini hubungan emosional antara pemerintah dengan partai Golkar sudah sangat kuat. "Untuk itu, kita bersama dengan seluruh kader dan calon legislatif harus tetap komit untuk memenangkan pemilu 2019 ini," tegas Andi Rachman. (Budiman).
Penulis: admin