Daerah

Babinsa Koramil 03/Bgs Ingatkan Jemaah Mesjid An-Nuur


Babinsa Koramil 03/Bgs Ingatkan Jemaah Mesjid An-Nuur
Photo : Istimewa.
BAGANBATU


Pesisirnews.com - Untuk kesekian kalinya Babinsa Koramil 03/Bgs Kodim 0321/Rohil, Pelda HB Rambe mengingatkan jemaah yang akan melaksanakan sholat Jumat di Mesjid Raya An-Nuur Bagan Batu Kota, kecamatan Bagan Sinembah.

Dimana, kegiatan yang dilaksanakan bersama dengan aparat dari Polsek Bagan Sinembah dan juga Satpol PP Bagan Sinembah.

"Kita ingin pastikan bahwa jemaah memamg sehat sehingga saat melaksanakan ibadah sholat Jumat akan menjadi lebih khusu'," ujar Dandim 0321/Rohil, Letkol Arh Agung Rachman Wahyudi SIP MIPol melalui Danramil 03/Bgs, Kapten Inf Y Mendrofa, Jumat (13/11).

Dimana selain cek suhu, lanjut Danramil lagi kegiatan itu juga disosialisasikan agar warga masyarakat tetap patuh terhadap protokol kesehatan serta menjaga jarak.

"Kita juga menghimbau masyarakat tetap menggunakan masker, menghimbau masyarakat untuk jaga kebersihan, menghimbau agar tetap jaga jarak, serta mengarahkan masyarakat untuk cuci tangan/sanitizer," terang Mendrofa.

Hal ini menurut Danramil, masih banyak ditemukan warga masyarakat yang tidak menggunakan masker saat berada diluar rumah.

"Banyak alasan, ada yang mengaku lupa dan ada juga yang memang enggan menggunakan masker itu. Namun kita tetap minta agar warga tetap menggunakan masker kedepannya," tegas Mendrofa.

Penulis: BudiMan

Editor: Admin