Daerah

Bupati HM. Wardan Melantik Pengurus DPD PPNI Inhil Masa Bakti 2022-2027


Bupati HM. Wardan Melantik Pengurus DPD PPNI Inhil Masa Bakti 2022-2027

TEMBILAHAN (Pesisirnews.com) - Bupati Indragiri Hilir (Inhil) HM. Wardan mengukuhkan secara langsung Pengurus DPD Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Inhil masa bakti 2022-2027, Rabu (23/11/2022).

Acara pelantikan yang dilaksanakan di Gedung Engku Kelana Tembilahan ini turut dihadiri oleh Ketua DPW PPNI Riau, Anggota DPRD Provinsi Riau, unsur Forkopimda inhil, Kepala Kantor dan Kepala OPD Pemkab Inhil, Ketua Organisasi Profesi yang ada di kabupaten Inhil, serta 500 orang perwakilan profesi perawat yang tergabung d idalam DPD PPNI se-Kabupaten Inhil.

Dalam kata sambutannya, Bupati Inhil memberikan apresiasi atas pelaksanaan pelantikan pengurus DPD PPNI Inhil Masa Bakti 2022-2027. Ucapan terima kasih juga disampaikan Bupati Inhil karena telah dipercayakan untuk melantik secara langsung Pengurus DPD PPNI Inhil.

Bupati juga menyampaikan bahwa keberadaan dan kontribusi perawat sangat dirasakan oleh masyarakat serta Pemkab Inhil, terlebih pada saat pandemi Covid-19 melanda.

“Perawat selalu menjadi garda terdepan dalam pemberian perawatan bagi masyarakat yang sedang mengalami masalah kesehatan. Hal tersebut dapat dilihat pada saat pandemi Covid-19 melanda. Berdasarkan hal tersebut atas nama pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang tinggi atas kontribusi yang telah diberikan,” ujar HM.Wardan.

Guna memajukan organisasi, Bupati Inhil mengajak kepada Pengurus PPNI Inhil untuk dapat menjalin koordinasi dan sinergitas kepada semua pihak terutama pemerintah daerah serta dapat membuat suatu terobosan Inovasi dalam pemberian pelayanan dan perawatan kepada masyarakat.

Pada kesempatan tersebut disampaikan pula bahwa berkat koordinasi dan kolaborasi yang baik, Pemkab Inhil berhasil membuat ratusan inovasi dalam peningkatan pelayanan kepada masyarakat, dan telah berhasil mendapatkan penghargaan pada IGA Award tahun 2021 sebagai Kabupaten Terinovatif dan ditahun 2022 juga kabupaten Inhil kembali masuk didalam nominasi IGA Award 2022 kategori 14 kabupaten terinovatif se-Indonesia.

Dalam acara itu, Bupati Inhil mencabut kupon undian doorprize dengan hadiah utama satu unit lemari yang dimenangkan oleh perawat asal Kecamatan Tempuling dan diserahkan secara langsung oleh Bupati Inhil HM. Wardan. (PNC/rls)

Penulis:

Editor: Anjar