Daerah

Bupati Inhil Drs. HM. Wardan MP Ikuti Rakorwasdanas Secara Virtual Bersama Mendagri Tito Karnavian


Bupati Inhil Drs. HM. Wardan MP Ikuti Rakorwasdanas Secara Virtual Bersama Mendagri Tito Karnavian

TEMBILAHAN, Pesisirnews.com - Bupati Indragiri Hilir (Inhil) Drs. HM. Wardan MP mengikuti Rapat Koordinasi Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah Secara Nasional (Rakorwasdanas) yang disejalankan dengan Launching Sinergitas Pengelolaan Bersama Monitoring Centre For Prevention (MCP), Selasa (31/8/2021).

Diikuti secara virtual dari Ruang Multimedia Diskominfo Pers Tembilahan, turut mendampingi Bupati pada kesempatan Sekda Inhil, Kepala Inspektorat, dan Kepala BPKAD.

Acara tersebut juga dihadiri oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Ketua KPK dan Kepala BPKP. Acara ini merupakan sinergisitas antara KPK dengan Kemendagri dan BPKP. Kegiatan bertujuan untuk pemantapan pelaksanaan penyelenggaraan Pemerintah Daerah oleh Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (Apip).

Dalam arahannya, Mendagri Tito Karnavian meminta seluruh Kepala Daerah mendukung MCP Pencegahan Korupsi dengan menugaskan para Inspektur di masing-masing Daerah agar tersambung dengan sistem MCP.

Halaman :
Penulis:

Editor: Anjar