Daerah

Bupati Kampar Serahkan Bantuan Satu Unit Mobil untuk Ponpes Darul Qur'an Al-Karim Sari Galuh


Bupati Kampar Serahkan Bantuan Satu Unit Mobil untuk Ponpes Darul Qur'an Al-Karim Sari Galuh

TAPUNG, Pesisirnews.com - Bupati Kampar H.Catur Sugeng Suanto, SH.,MH, menyerahkan secara simbolis satu unit mobil minibus kepada Pondok Pesantren Darul Quran Al-Karim di Desa Sari Galuh, Kecamatan Tapung, Kamis (12/8/21).

1(satu) unit mobil minibus yang diserahkan tersebut untuk operasional antar jemput santri setelah Bupati Kampar menerima secara simbolis dari Direktur Utama PTPN V, Jatmiko Krisna Santosa melalui bantuan CSR (Corporate Social Responsibility) perusahaan.

Bantuan mobil yang diterima langsung ketua Yayasan Ponpes Darul Quran Al-Karim Eko Widodo, M.Pdi dari Bupati Kampar tersebut langsung diuji coba Bupati Kampar dan Dirut PTPN V bersama santri kelilingi pesantren.

Dalam arahannya, Catur Sugeng langsung menyampaikan ucapan terima kasih kepada PTPN V yang telah peduli dengan warga Kampar khususnya para Santri Darul Quran Al-Karim Sari Galuh.

“Selain wujud kepedulian PTPN V terhadap Ponpes, ini memang kewajiban perusahaan juga dalam menyalurkan bantuan CSR nya di wilayah kerjanya, dan Ini tepat sekali bantuan yang diberikan, semoga bermanfaat,” ungkap Catur.

Catur juga berharap, semoga bantuan perusahaan ini terus mengalir untuk masyarakat Kabupaten Kampar lainnya.

“Sekali lagi, terima kasih atas bantuan bus dari PTPN V yang memang sangat dibutuhkan oleh pesatren ini,” ucapnya.

Sementara itu, Dirut PTPN V Jatmiko Krisna Santosa pada kesempatan tersebut mengatakan semoga bus yang kami serahkan ini memberikan manfaat bagi pondok pesantren.

“Kami akan terus berusaha untuk bisa membantu masyarakat melalui CSR dalam bentuk bantuan lainnya,” kata Jatmiko yang hadir bersama dengan para pejabat PTPNV. (Diskominfo Kampar/wan)

Penulis: Irwan Nur

Editor: Anjar