International

Waduh, Wartawan dan LSM Sempat Dihadang Security PKS PT KAN

Budi Budi
Waduh, Wartawan dan LSM Sempat Dihadang Security PKS PT KAN
Photo : Budiman

Security PKS PT KAN, Erickson Sihotang (Baju Kaos Hitam dan Topi Hitam) saat berusaha menghadang wartawan dan LSM, Jum'at (13/3)

Bagan Sinembah Raya

Bagan Batu - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Rohil, Jumat (13/03/2020), mendatangi Pabrik Kelapa Sawit (PKS) PT. KAN (Genk) untuk melakukan verifikasi kebenaran informasi terkait dugaan pencemaran lingkungan yang dilakukan perushaan tersebut.


Peninjauan itu sebagai tindak lanjut atas pelaporan yang dilakukan sejumlah elemen yang terdiri dari Tim Iinvestigasi L-KPK, PMII Komisariat Kampus STAI Rohil, PAC Pemuda Pancasila Kec. Bagan Sinembah Raya, dan Ikatan Wartawan Onile (IWO) Rohil, beberapa waktu lalu.


Pengamatan wartawan, pihak perushaan terkesan sempat berupaya menutupi kegiatan yang mereka lakukan dengan cara mencoba menghadang pelapor untuk turut masuk. Tidak hanya itu, pihak security pun terkesan arogan ketika melarang LSM dan media untuk turut dalam kunjungan DLH Rohil itu.


Hal itu diungkap Tim Investigasi L-KPK Rohil, PAC PP Basira, Mahasiswa dari Organisasi Komisariat Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Stai Rokan Bagan Batu melalui Andri, 39 kepada Pesisirnews.com, Sabtu (14/03/2020) di PKS PT KAN.


Dia mengaku sangat kecewa dengan tindakan tim pengamanan yang sempat mencoba melakukan penghadangan. Padahal kata dia, mereka berangkat dan masuk ke lokasi perusahaan bersamaan dengan tim DLH Rohil.


"Sangat disayangkan tindakan perusahaan yang kurang bersahabat terhadap kami sebagai pelapor. Tetapi kami bersyukur, dengan proses perdebatan yang cukup panjang, akhirnya dengan terpaksa seluruh pimpinan PKS PT. KAN mengizinkan kami untuk ikut serta," tandasnya.(Budiman)

Penulis: Budi

Editor: Budi