International

Curiga dengan Kematian Ayahnya, Putri Maradona Laporkan Dokter Pribadi ke Polisi


Curiga dengan Kematian Ayahnya, Putri Maradona Laporkan Dokter Pribadi ke Polisi

Dokter pribadi Maradona, dr. Leopoldo Luque (kiri) dan Alm. Diego Maradona. (Kredit Foto: (AFP/eurosport.com/Pesisirnews.com)

BUENOS AIRES, Pesisirnews.com - Empat hari setelah kematian Diego Maradona, dokter pribadinya yang bernama dr. Leopoldo Luque, dilaporkan ke polisi oleh tiga putri Maradona Dalma, Gianinna dan Jana karena diduga telah melakukan pembunuhan tak disengaja terhadap ‘sang maestro’ sepak bola negara itu.

Luque dicurigai oleh ketiga putri Maradona atas perawatan yang dia terima untuk kondisi jantungnya di rumahnya di Tigre, utara Buenos Aires, kata sumber pengadilan.

Dari laporan itu, aparat kepolisian setempat kemudian melakukan penyelidikan awal kepada dr. Leopoldo Luque pada Minggu (29/11). Demikian dilaporkan jaksa penuntut di San Isidro dekat Buenos Aires seperti dikutip AFP, Senin (30/11/2020).

Dari tayangan televisi setempat, terlihat polisi melakukan operasi dengan menggerebek rumah Leopoldo Luque untuk mencari kemungkinan bukti yang menunjukkan kelalaiannya.

"Penyelidikan kami sedang berlangsung, kami berbicara dengan para saksi termasuk anggota keluarga" dari Maradona, kata sumber yang dekat dengan penyelidikan San Isidro.

Luque, yang menolak berkomentar ketika dihubungi AFP, telah memposting foto dirinya dengan Maradona pada hari ketika pria berusia 60 tahun itu meninggalkan rumah sakit pada 12 November, delapan hari setelah operasi untuk menghilangkan gumpalan darah di otaknya.

Halaman :
Penulis:

Editor: Anjar