Nasional

Ahok Ancam Copot Kadishub karena Biarkan Angkot Ngetem


Ahok Ancam Copot Kadishub karena Biarkan Angkot Ngetem
JAKARTA, PESISIRNEWS.COM - Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama (Ahok) mengancam pecat Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Benjamin Bukit. Salah satu alasanya, karena Benjamin kurang tegas dalam menindak kendaraan umum yang berhenti sembarangan.

"Kemungkinan akan diganti, kita lagi evaluasi," kata Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Rabu (17/6/2015).

Pernyataan Ahok ini memperkuat statemen yang diungkapkannya Senin 15 Juni. Kala itu Ahok kecewa karena penertiban Uber Taxi yang tak kunjung selesai. Ahok menyatakan telah meminta berkali-kali kepada Benjamin untuk memberi sanksi namun tak diindahkan.

"Nanti kalau tidak bisa tegas mungkin diganti Kepala Dishub. Jangankan yang tidak kelihatan seperti taksi Uber, angkot ngetem saja tidak dikasih sanksi kok. Padahal sudah jelas terekam CCTV pelatnya (angkot yang berhenti sembarangan) berapa kok," ujar Ahok.

Ahok juga menyoroti kartu parkir di IRTI Monas yang masih menggunakan kertas. "Kenapa sih tidak mau memakai e-money untuk parkir di Monas? Lelet lagi. Ya, tunggu saja, saya sabar kok. Kita tidak bisa tindak sebelum orang kita tegas dulu," tuturnya.

Mengurai keruwetan transportasi di Jakarta memang membutuhkan tangan dingin sehingga Kadishub akhirnya menjadi jabatan panas. Pada masa gubernur Jokowi, Kadishub Udar Pristono dicopot digantikan oleh M Akbar. Tak lama kemudian, Akbar diganti oleh Benjamin Bukit. Dan kini Benjamin terancam dicopot.


Sumber: Detik.com
Penulis: