Nasional

Berikut Pengakuan Rini Soemarno Yang Dianggap Hina Jokowi


Berikut Pengakuan Rini Soemarno Yang Dianggap Hina Jokowi
inilah.com
Rini Soemarno
PESISIRNEWS.COM - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo menyebutkan ada menteri
yang menjelek-jelekkan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Disinyalir,
menteri yang menghina presiden adalah Menteri Badan Usaha Miliki Negara
(BUMN) Rini Soemarno.

Menanggapi hal tersebut, Menteri Rini membantah dirinya telah mencibir
Presiden Jokowi. Dia juga menyayangkan tuduhan tersebut sebagai fitnah
yang ditujukan kepada dirinya.


"Sepatutnya dalam bulan suci Ramadhan ini kita semua tidak semestinya
memfitnah orang," kata Rini saat dikonfirmasi di Jakarta, Senin
(29/6/2015).


Terkait beredarnya transkrip yang diduga merupakan salinan pernyataan
dirinya, menurut Rini, bahasa yang ada dalam transkrip tersebut
bukanlah bahasa yang biasa dipakai sehari-hari. Sebagai anggota kabinet,
dia mengaku bahwa sudah menjadi kewajiban bagi seorang menteri untuk
tetap menjaga martabat dan kehormatan presiden.


"Bagi saya adalah mutlak untuk mematuhi dan menghormati presiden sebagai atasan saya," imbuhnya.


Sebelumnya, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo
mengungkapkan adanya sinyalemen dalam tubuh Kabinet Kerja tidak kompak,
khususnya di antara para menteri.


"(Ada) orang yang suka mengecilkan presidennya dari belakang layar,
tidak berterima kasih sudah diberi jabatan sebagai pembantu raja
(presiden)," kata Tjahjo dalam pesannya yang diterima di Jakarta, Minggu
(28/6/2015).


Tjahjo mengaku dirinya mengantongi nama siapa saja menteri yang
bertentangan dengan Presiden Joko Widodo, namun dia enggan menyebutkan
lebih lanjut nama-nama tersebut. Dia memperingatkan kepada para menteri
Kabinet Kerja untuk menanggalkan kemasan partai dan golongan profesional
mereka untuk fokus pada program kerja pemerintah sesuai bidang
masing-masing.


"Beliau (Presiden Joko Widodo) sudah menginstruksikan kepada
para menteri untuk fokus kerja. Saya juga mengajak para menteri untuk
jangan membuat pernyataan yang bertentangan dengan pernyataan Presiden,"
katanya.


Sementara itu, Politikus Partai Demokrasi Indonesia
Perjuangan (PDI-P) Masinton Pasaribu mengungkapkan ciri-ciri menteri
yang diduga telah menghina Presiden Joko Widodo (Jokowi). Ia
mengungkapkan menteri yang menjelek-jelekan Jokowi berjenis kelamin
perempuan dan berasal dari menteri yang berada di bidang perekonomian.


"Baru satu yang aku dengar. Bukan dari PDI-P, bukan dari
partai-partai pendukung, latar belakangnya profesional independen,
tetapi sebenarnya bukan juga. Sektor di bawah koordinasi perekonomian.
Perempuan," kata Masinton kepada wartawan di Jakarta, Senin (29/6/2015)


Masinton memastikan menteri tersebut adalah kalangan profesional
karena bukan berasal dari PDI-P ataupun dari partai Koalisi Indonesia
Hebat (KIH). Untuk diketahui, menteri yang berada di bidang perekonomian
yang berjenis kelamin perempuan dan nonpartai hanyalah Menteri Badan
Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno.


"Dia profesional, tapi kerjanya tidak profesional. Bukan
berasal dari partai pendukung. Dia sering buat kebijakan yang suka
bertentangan dengan Nawa Cita Presiden," imbuhnya.

Souce : wartaekonomi.co.id

Penulis: