Nasional

Fadli Zon Yakin Cuitan Andi Arief Tidak Salah


Fadli Zon Yakin Cuitan Andi Arief Tidak Salah

Pesisirnews.com - Wakil Ketua DPR Fadli Zon menilai cuitan Wasekjen Partai Demokrat Andi Arief hanya meminta agar isu adanya surat suara yang sudah tercoblos dicek.

Karena itu, Fadli berpendapat tidak ada yang salah dengan cuitan Andi, karena hal itu bermaksud untuk meminta konfirmasi kebenaran isu tersebut.

"Cuitan Saudara Andi Arief setahu saya hanya minta itu dicek. Jadi, justru melakukan konfirmasi. Saya kira tidak ada salah dengan itu," kata Fadli di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Jumat (4/1) seperti dilansir dari Jpnn.com.

Menurut Fadli, Andi tidak mengatakan bahwa hal itu terjadi atau ada surat suara tercoblos. Namun, ujar Fadli, anak buah Susilo Bambang Yudhoyono alias SBY di Partai Demokrat itu melakukan cuitan untuk meminta pengecekan.

"Dia tidak mengatakan bahwa hal itu terjadi. Justru meminta kepada otoritas terkait untuk melakukan pengecekan," katanya.

Lebih lanjut Fadli mengatakan justru yang dikhawatirkannya sekarang ini adalah soal daftar pemilih tetap (DPT).

Dia meminta DPT ini benar-benar diperiksa. Karena DPT mengalami hasil perbaikan I, dan II. "Kami tahu bahwa KPU sudah bekerja keras juga untuk menyisir data yang sangat banyak masalah di Adminduk," ujarnya.

Fadli menekankan jangan sampai ada nama-nama ganda, manipulatif, invalid yang masuk dalam DPT hasil perbaikan II. "Itu kan masih dibuka peluang untuk membersihkan itu. Saya kira ini yang sangat rawan adalah persoalan DPT," katanya.

Menurut dia, kalau soal surat suara bisa dieck, karena menyangkut fisik. Namun, ujar dia, yang perlu dipastikan adalah teknologi informasi KPU harus betul-betul bebas dari intervensi. "Harusnya menggunakan ISO 27001. Karena waktu pilkada Jabar saja itu website KPU gampang sekali dijebol," jelasnya.

Pihaknya tidak ingin lagi ada kejadian seperti itu. Harus ada proteksi kuat. Masih ada waktu sekarang ini untuk memperkuat proteksi IT KPU dengan menggunakan ISO 27001. "Sehongga betul-betul terjamin dan tidak bisa diintervensi oleh pihak mana pun," paparnya.

Penulis: admin