Peristiwa

Geger Diduga Covid-19 di Bagan Batu, Ternyata...

Budi Budi
Geger Diduga Covid-19 di Bagan Batu, Ternyata...
Photo : Budiman.

RF (34) warga Jln Teladan Gg Guru Pangkalan Sesai - Dumai saat akan dievakuasi ke Puskesmas Bagan Batu.

Bagan Batu


Pesisirnews.com - Sempat membuat heboh warga ada pengemudi mobil kejang-kejang di dalam mobil diduga mengidap penyakit corona virus atau Covid-19. Warga yang melihat pun tak berani menolong, namun tidak sedikit yang melihat sehingga menyebabkan sedikit kemacetan.


Peristiwa itu terjadi di Jalan Lintas Riau-Sumut (Jalinsum) tepatnya di Dusun Simpang Martabak Kepenghuluan Bagan Batu Barat Kecamatan Bagan Sinembah, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Riau, Ahad (19/4/2020) sekira pukul 14.00 wib.


Menurut informasi yang dirangkum di lokasi, mobil Toyota Agya BM 1934 RK yang dikemudikan RF (34) warga Jln Teladan Gg Guru Pangkalan Sesai, Dumai itu datang dari arah Medan menuju Pekanbaru.


Sekitar 100 meter sebelum mobil berhenti, warga sempat melihat mobil tersebut sudah mulai oleng. Namun saat berada di jalan menanjak, disekitar depan Hotel Bestari, pengemudi mobil itu tampak kejang-kejang dan mobil mundur sekitar 200an meter yang akhirnya berhenti di sisi kanan jalan.


Pantauan di lokasi, warga yang tidak berani mendekat dan menolong tampak berbondong-bondong melihat dan sebagian ada yang merekam dengan menggunakan Handphone.


Tak lama kemudian, Bhabinkamtibmas Bagan Batu Barat, Aipda Feri Hariyanto S.Ap tiba di lokasi lengkap dengan baju APD disusul Kepala Puskesmas dr Josafat dan mobil Ambulan untuk mengevakuasi dan membawa ke Puskesmas Bagan Batu.


Tak lama kemudian Satpol PP dan Dinas Perhubungan pun tiba di lokasi untuk mengamankan agar warga tidak mendekat dan mengamankan arus lalulintas.


Kepala Puskesmas Bagan Batu, dr Josafat mengungkapkan bahwa setelah dilakukan penanganan medis sesuai dengan protokol kesehatan dan dilakukan Rapid Test yang ternyata adalah negatif.


"Hasil Rapid Test negatif, korban diduga ada penyakit Epilepsi dan jantung," kata dr Josafat.


Namun, lanjut Josafat, menurut keterangan Kanit Reskrim Iptu Nur Rahim SIK yang menghubungi orangtua pasien mengatakan bahwa RF mempunyai riwayat penyakit Jantung dan Teroid.


Dan bahkan, ibunya RF menjelaskan bahwa ada obat di dalam mobil milik anaknya dan setelah diambil ada terlihat beberapa bungkus obat resep atas nama pasien.


"Intinya, pasien tidak terindikasi Covid-19, melainkan mengidap penyakit jantung dan Teroid," tegas dr Josafat.


Dan hingga saat ini, pasien RF masih berada di ruangan Unit Gawat Darurat (UGD) Puskesmas Bagan Batu sembari menunggu kedatangan orangtuanya dari Kota Dumai.(Budiman)


Tonton videonya di sini :