Peristiwa

Pengakuan Tersangka:Sebelum Jatuh ke Kloset, Bayi Dicekik dan Disiram Air Lima Kali

Pesisirnews.com Pesisirnews.com
Pengakuan Tersangka:Sebelum Jatuh ke Kloset, Bayi Dicekik dan Disiram Air Lima  Kali

Foto: Adhar Muttaqin

Tulungagung - Polisi melakukan pemeriksaan terhadap pelaku pembuangan bayi di dalam kloset Puskesmas Kauman. Hasilnya, pelaku yang merupakan ibu kandung bayi mengakui seluruh perbuatannya.


Kasatreskrim Polres Tulungagung AKP Hendro Tri Wahyono mengatakan dari pemeriksaan semalam pihaknya mendapat keterangan rinci terkait detik-detik persalinan yang dilakukan oleh pelaku hingga eksekusi bayinya.


"Menurut pengakuan dari pelaku, saat bayi itu keluar dipegang dengan tangan kiri, pelaku ini memegang bayi sambil mencekik lehernya. Kemudian bayi itu dibawa di atas kloset kemudian di siram sebanyak lima kali," kata Hendro, Sabtu (13/1/2019).


Upaya penyiraman tersebut diduga dilakukan agar bayinya tidak menangis, lantaran takut ketahuan orang lain. Masih berdasar dari pengakuan pelaku, saat proses penyiraman air kelima, bayi berjenis kelamin perempuan itu terjatuh separuh badannya masuk ke dalam lubang kloset.


"Kami masih perlu menggali lebih dalam keterangan pelaku, terkait penyiraman air dan jatuhnya bayi itu," jelasnya.


Hendro menambahkan, dari hasil olah tempat kejadian perkara, pihaknya tidak menemukan tanda-tanda adanya upaya dari pelaku untuk mengambil bayinya yang masuk ke lubang kloset. Bahkan posisi cenderung masuk lebih dalam hingga tidak bisa ditarik keluar lagi.


"Tanda-tanda upaya mengambil lagi kelihatannya tidak ada," imbuh AKP Hendro.


Pengakuan pelaku tersebut sinkron dengan hasil autopsi yang dilakukan tim dokter forensik Polda Jatim dari RS Bhayangkara Kediri. Dari proses autopsi, bayi malang itu mati lemas akibat adanya cekikan pada bagian leher, selain itu dokter juga menemukan adanya luka dalam pada bagian perut akibat masuk kloset.


Sementara itu saat ini bayi yang dahirkan pelajar SMA tersebut telah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakankan.


Sebelumnya, Kamis malam petugas medis dan warga yang ada di Puskesmas Kauman Tulungagung digegerkan oleh penemuan bayi perempuan yang tewas di dalam kloset. Bayi tersebut baru saja dilahirkan oleh seorang pelajar berusia 16 tahun.


Kejadian persalinan di dalam toilet tersebut berawal saat ibu bayi datang ke Puskesmas Kauman bersama orang tuanya dengan keluhan sakit perut dan nyeri pinggang, saat diperiksa perempuan tersebut mengaku tidak dalam kondisi hamil.

Penulis: Zanoer

Editor: Zamri Nurman

Sumber: Detiknews