Peristiwa

Sinyal HP Milik Pilot Ditemukan Sejak Tadi Malam


Sinyal HP Milik Pilot Ditemukan Sejak Tadi Malam
Internet
Pesawat perintis a Aviastar
JAKARTA, PESISIRNEWS.COM - Titik terang keberadaan pesawat Aviastar yang hilang kontak sejak Jumat sore mulai tampak setelah tim pencarian menerima laporan titik koordinat pesawat yang diketahui dari sinyal handphone. Menurut pihak Aviastar, sinyal yang berasal dari HP milik pilot tersebut telah terlacak sejak tadi malam.

"Dugaan tersebut berdasarkan sinyal HP milik pilot yang terlacak. Dari semalam juga ada titik koordinat yang didapatkan dari sinyal HP tersebut," ujar General Manager Komersial PT Aviastar Indonesia, Petrus Budi, Sabtu (3/10/2015).

Walau begitu, hingga saat ini keberadaan pesawat berpenumpang 10 orang tersebut belum dapat dipastikan keberadaannya. "Sampai sekarang tim darat yang menuju lokasi belum sampai tujuan jadi belum dapat dipastikan (lokasi penemuan)," jelas Petrus.

Titik koordinat pesawat Aviastar yang hilang kontak setelah lepas landas dari Masamba menuju Makassar, dikabarkan telah ditemukan di kawasan Palopo, Sulawesi Selatan. Penemuan titik tersebut berdasarkan sinyal HP.

"Kabarnya, dari telepon, koordinat sudah kita ping poin. Itu ditemukan di daerah Palopo, dekat airport Lagaligo Bua," ujar pemilik maskapai Aviastar, Sabtu (3/10). (rio)

Sumber: Detik.com
Penulis: