Peristiwa

Terjaring Operasi Di Perbatasan, Pekerja Pulang Kampung Harus Dikarantina.

pesisirnews.com pesisirnews.com
Terjaring Operasi Di Perbatasan, Pekerja Pulang Kampung Harus Dikarantina.

Banjar, Satu buah mobil travel yang mengangkut 8 orang pekerja asal Jombang tujuan Banjar, terjaring operasi di posko check point jembatan Pelangi Langensari yang merupakan perbatasan Jawa Barat - Jawa Barat Senin pagi ( 11/5/2020).


Penumpang mobil tersebut akhirnya diarahkan oleh petugas dari kepolisian dan Dinas Perhubungan ke Gelora Banjar Patroman untuk dilakukan pengecekan kesehatan dan selanjutnya melakukan karantina.


Ke delapan penumpang mobil travel tersebut merupakan pekerja salah satu proyek di Jombang, dikarenakan proyek telah selesai, mereka berniat untuk pulang kampung.

Demikian disampaikan Adi, salah seorang penumpang mobil tersebut.


"Kami berniat pulang ke Banjar setelah selesai melakukan pekerjaan proyek di Jombang, dan di pos perbatasan jembatan pelangi kami digiring ke sini ( Gelora Banjar Patroman ), ujar Adi.


Sementara Kepala Dispora Banjar Nana Suryana menjelaskan, ke enam orang pekerja asal Jombang yang berniat pulang ke kampung di Langensari, tetap harus menjalani karantina selama 14 hari di Gelora Banjar Patroman. "Tetap saja, mereka harus menjalani karantina di sini, walaupun kondisi mereka kelihatan sehat. Tapi kita tidak tahu ada virus atau tidak. Jadi harus steril dulu selama 14 hari, " jelas Nana.


Selain itu, Nana juga mengatakan GOR ini telah siap untuk menjadi tempat isolasi buat para pemudik, dengan fasilitas tempat tidur,ruangan dengan pendingin ruangan, TV, jaringan internet.


"Kita bikin nyaman untuk para pemudik yang sedang karantina di sini. Selain fasilitas ruangan yang nyaman, kita juga menyediakan makanan, dan tiap hari hari dicek kesehatan oleh Dinas Kesehatan, " tambah Nana.


Para pemudik yang sedang melakukan karantinapun boleh dijenguk keluarganya, dengan syarat memperhatikan prosedur-prosedur. (Lies/Nir)

Penulis: pesisirnews.com