Peristiwa

Kepala BNPT Boy Rafli Amar Terima Penghargaan Tokoh Penanggulangan Radikalisme


Kepala BNPT Boy Rafli Amar Terima Penghargaan Tokoh Penanggulangan Radikalisme

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Komjen Pol. Boy Rafli Amar menerima penghargaan Rakyat Merdeka Award 2022 di Jakarta, Rabu (28/9/2022).

JAKARTA (Pesisirnews.com) - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Komjen Pol. Boy Rafli Amar memperoleh penghargaan sebagai Tokoh Penanggulangan Radikalisme dan Terorisme Kategori Politik, Hukum, dan Keamanan.

"Terima kasih jajaran pemerintah dan tokoh bangsa yang sudah berkolaborasi dengan kami," kata Boy dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Kamis.

Penghargaan yang diberikan dalam acara Rakyat Merdeka Award 2022, Rabu (28/9), itu diberikan kepada Boy Rafli karena ia dinilai berhasil memberantas intoleransi, radikalisme, dan terorisme.

Boy Rafli juga dinilai berkontribusi dalam pemulihan ekonomi pada masa pandemi Covid-19 melalui program Kawasan Terpadu Nusantara (KTN), yang merupakan program deradikalisasi berbasis kesejahteraan.

BNPT mendirikan KTN di Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Nusa Tenggara Barat, dan Sulawesi Tengah.

Selain Boy Rafli Amar, sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju dan tokoh bangsa juga menerima penghargaan atas kontribusinya dalam penanggulangan pandemi Covid-19 dan pemulihan ekonomi.

Terkait penghargaan yang diterimanya, jenderal polisi bintang tiga itu mengapresiasi jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju yang telah menjadi mitra BNPT dalam melawan intoleransi, radikalisme, dan terorisme di Tanah Air.

Halaman :
Penulis:

Editor: Anjar