Peristiwa

Sebut SB Reni Fadhila Sudah Berulang Kali Melanggar Kesepakatan, Ini Kata Kepala Kantor Kesyahbandaran Tembilahan

pesisirnews.com pesisirnews.com
Sebut SB Reni Fadhila Sudah Berulang Kali Melanggar Kesepakatan, Ini Kata Kepala Kantor Kesyahbandaran Tembilahan

Foto detikriau.id

Tembilahan, PESISIRNEWS.COM - Pihak yang mengatasnamakan pegelola SB Rahmad Jaya 8, Hendra Burnawan menuntut kepala kantor KSOP Kelas IV Tembilahan untuk tegas menegakkan hasil kesepakatan. Pelanggaran yang dilakukan pengelola SB Reni Fadhila disebutnya sudah terjadi berulang-ulang kali. Jika pembangkangan ini tidak diberikan tindakan tegas, ia khawatir hal ini bukan tidak mungkin akan menimbulkan kondisi yang tidak kondusif.

“Pembangkangan pengelola SB Reni Fadhila atas hasil kesepakatan sudah berulang-ulang kali, kita punya bukti. Harusnya ada ketegasan. Saya khawatir saja jika berlarut-larut bukan tidak mungkin akan menyebabkan terjadinya kondisi yang tidak kondusif,” Ujar Hendra menjawab konfirmasi detikriau.id melalui sambungan, WhatsApp, selasa (11/1/2022)

Dikatakan Hendra, sesuai kesepakatan yang dituangkan melalui surat Keputusan Kepala KSOP Kelas IV Tembilahan Capt Suratno, Nomor: UM.006/4/17/ksop.tbh-2021, SB Reni Fadhila tidak dibenarkan untuk menjual tiket sebelum speedboat group I, lepas tambat atau berangkat. Saat itu menurutnya, didalam jam pelarangan, pengelola SB Reni Fadhila yang masuk group II sudah membuka loket dan menjual tiket.

Dilanjutnya, sejak awal pihak mereka tidak pernah menerima kehadiran SB Reni Fadhila. Penolakan itu juga telah disampaikan dalam beberapa kali dilakukannya pertemuan, termasuk pertemuan di Tanjung Pinang Provinsi Kepri. Namun akhirnya disebut Hendra, diambil suatu keputusan oleh pihak pemerintah bahwa SB Reni Fadila diberi izin uji coba operasional selama tiga bulan, namun disertai sejumlah aturan-aturan yang harus dipatuhi.

Salah satunya masalah jam sandar dan keputusan bahwa mereka tidak boleh menjual tiket sebelum jam keberangkatan group I.

“dari awal mereka sudah melanggar, kami punya buktinya, tadi pagi puncaknya,” paparkan Hendra
Halaman :
Penulis: pesisirnews.com