Politik

KPU Kota Banjar Gelar Rakoor Evaluasi Daftar Pemilih Berkelanjutan Tahun 2021


KPU Kota Banjar Gelar Rakoor Evaluasi Daftar Pemilih Berkelanjutan Tahun 2021

BANJAR, Pesisirnews.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjar menggelar Rapat Koordinasi (Rakoor) dan evaluasi Daftar Pemilih Berkelanjutan Tahun 2021, yang bertujuan untuk mengajak seluruh stakeholder untuk terlibat dalam suksesi DPB di tahun 2022 mendatang, menjelang Pemilu 2024 di Aula Hotel Mandiri Kota Banjar, Selasa (1/12/2021).

KPU tidak bisa bekerja sendiri untuk mensukseskan data pemilih berkualitas, sehingga dibutuhkan kerjasama dengan semua stakeholder dalam rangka mensukseskan tahapan Pemilu.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjar Dani Danial Mukhlis dalam sambutannya di Acara Rapat Koordinasi dan Evaluasi DPB Tahun 2021 menyampaikan, ada tiga prinsip yang sama-sama harus dijunjung tinggi sebagai prinsip dasar pemutakhiran data pemilih berkelanjutan, yaitu komprehensif, akurat dan mukhtahir, dan itu tidak bisa ditawar lagi dalam proses pendataan pemilih menuju persiapan Pemilu 2024 dan Pemilihan 2024.

“Untuk komprehensif dimana dia harus memenuhi berbagai komitmen data pemilih, hal-hal data warga negara yang sudah memenuhi syarat pemilih. Sedangkan prinsip Akurasi, data pemilih harus memenuhi unsur-unsur data/informasi pemilih. DPT harus benar-benar akurat, dan kita berusaha keras untuk bagaimana meminimalisir data-data yang tidak sesuai fakta. Dan yang paling penting adalah prinsip mutakhir, yang artinya pembaharuan,” paparnya.

Rapat Koordinasi dan evaluasi sendiri dilakukan setiap bulan untuk menginformasikan kepada stakeholder maupun publik bahwa setiap bulan ada fluktuasi, peningkatan maupun penurunan DPB, karena berbanding lurus dengan data terbaru, seperti yang meninggal, pindah data, atau data baru.

KPU sendiri dalam mensukseskan pendataan pemilih telah melakukan dengan program-program diantaranya KPU Saba Desa, Sampurasun Dusun dan Sijebol (sistem informasi jemput bola), dengan mengunjungi Desa/Kelurahan dan berkoordinasi dengan petugas/staf untuk memastikan beberapa elemen data yang tidak ada di KPU dan dilengkapi di desa/kelurahan.

Menurut Data yang dikeluarkan oleh KPU, saat ini Daftar Pemilih Berkelanjutan Kota Banjar tahun 2021 hingga Desember 2021 sebanyak 147.107 pemilih, laki-laki berjumlah 71.693 pemilih dan pemilih perempuan sebanyak 74.504 pemilih, yang tersebar di 25 desa/kelurahan di Kota Banjar. (Lies)

Penulis: Lies

Penulis:

Editor: Anjar