Daerah

Tinjau Kolam Percontohan di Desa Sungai Luar, DKP Inhil Ingin Galakkan Budidaya Perikanan


Tinjau Kolam Percontohan di Desa Sungai Luar, DKP Inhil Ingin Galakkan Budidaya Perikanan

Inhil, Pesisirnews.com- Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Mukhtar T bersama seluruh penyuluh perikanan meninjau kolam budidaya ikan air tawar milik msyarakat dibawah pendampingan dinas perikanan di Desa Sungai Luar, Kecamatan Batang Tuaka, Inhil, Sabtu 4 Mei 2019.


Baca Juga :Jelang Ramadhan, Wabub Inhil Ziarah ke Makam Orang Tuanya


Turut hadir dalam peninjauan dari DKP Inhil, Camat Batang Tuaka, H.Marpoyanto, Danramil 12/Batang Tuaka Kapten Inf P.Siregar dan Kepala Desa Sungai Luar, Taufik Selaku.


Kolam budidaya yang digarap diatas lahan seluas 1 Hektar ini di kembangkan secara perorangan dengan pendampingan penyuluh perikanan dari DKP Inhil, sebagai percontohan.


"Bersama dengan penyuluh, masyarakat disini termasuk pak Aris, bersama pak Danramil memberikan dukungan semuanya, dalam rangka untuk pengembangan budidaya," ucap Kepala DKP Inhil, Mukhtar T.


Apalagi dikatakannya, dalam memenuhi kebutuhan ikan bagi masyarakat Kabupaten Inhil, karena itu perlu digalakkan kolam-kolam pembudidayaan perikanan untuk memenuhi kebutuhan tersebut.


"Kita masih sangat membutuhkan, untuk memenuhi kebutuhan ikan di masyarakat sekitar, oleh karena itu budidaya kita galak kan. Hari ini kita punya suatu percontohan yang dimulai 6 bulan yang lalu oleh pak Aris," ujarnya.


Dengan program percontohan ini, dijelaskannya, pihaknya terus melakukan komunikasi dan pembinaan terhadap pengelola perikanan di Desa Sungai Luar ini. Tidak hanya itu, DKP Inhil juga menugaskan 2 orang penyuluhnya memberikan pembinaan.


Baca Juga :Tutup Rapat Pleno, Wabup Bangga Pemilu di Inhil Berjalan Lancar


"Untuk pendampingan dari Dinas Perikanan kita punya penyuluh 23 orang dan disini ada 2 orang yang sudah menetap untuk melakukan pendampingan, jadi bagi masyarakat yang ingin melakukan budidaya kita sudah persiapkan personil kita," beber Mukhtar T.


Dinilai sukses, Mukhtar T berharap dengan masyarakat disekitar dapat termotifasi untuk mengikuti jejak pak Aris dalam pengembangan budidaya perikanan kedepannya.


"Saya berharap msyarakat sekitarnya nanti termotovasi untuk melakukan budidaya dan prinsipnya kita siap untuk melakukan Pembimbing an dan pembinaan," tandasnya.


Sementara itu Pak Aris pemilik kolam budidaya ikan air tawar di Desa Sungai Luar, Kecamatan Batang Tuaka mengungkapkan dengan luas Lahan 1 Hektar, ia membudidayakan dua jenis ikan air tawar yakni Ikan Lele dan ikan Patin, dengan padat tebar kurang lebih 53 ribu ekor.


Baca Juga :Sempat Haboh, Pria ini Dibekuk Tepat di Depan Indomaret Km 3 Bagan Batu - Rohil


"Di dalam kolam ini ada 53 ribu ekor ikan Patin, belum lagi lele, yang dimulai 6 bulan lalu pembudidayaannya," jelasnya.(dan)

Penulis: admin