Politik

H Maryanto Wakil Ketua DPRD Inhil: Belum Ada Yang Layak Gantikan H Said Syarifuddin

pesisirnews.com pesisirnews.com
H Maryanto Wakil Ketua DPRD Inhil: Belum Ada Yang Layak Gantikan H Said Syarifuddin

INDRAGIRI HILIR - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), H Maryanto menilai hingga saat ini belum ada yang layak menggantikan posisi H Said Syarifuddin sebagia Sekretaris Daerah (Sekda) Inhil.


BACA JUGA :Kasat-Binmas-AKP-Hemawan---Buktikan-Rohul-Mampu-Bebas-Dari-Karhutla-2020


Pernyataan tersebut diungkapkan Politisi senior Partai PDIP Kabupaten Inhil ketika diwawancarai wartawan melalui sambungan selulernya, Selasa (7/1/2020).


BACA JUGA :Bupati-Amril-Mukminin-melantik-Pejabat-Pengawas--Eselon-IV--di-Lingkungan-Pemkab-Bengkalis-


Dikatakan Maryanto, untuk menjabat sebagai Sekda itu harus memenuhi persyaratan seperti minimal pernah menjadi kepala dinas beberapa kali terutama sebagai Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bapeda).


Maryanto mencontohkan, Sekda sebelumnya Alimuddin, dan Sekda terdahulu pernah menjabat sebagai Kepala Bappeda Inhil, termasuk juga Sekda Said Syarifuddin sekarang ini.

[MGID]

"Karena yang diurus itu sebagai ketua TAPD. Jadi Pergantian Sekda itu bukan soal suka tidak suka. Boleh dilanggar tapi tunggu kehancuran. Karena bagaimana bisa memberikan kemajuan kalau tidak paham," tegasnya.


Maryanto yang sudah beberapa periode menjadi anggota DPRD Inhil itu meminta Bupati seharunya mengurus menyelesaikan persoalan masyarakat seperti para korban kebakaran di Pasar Tembilahan lalu.

[ADNOW]

"Itu yang diurus. Kesian masyarakat yang tempat terbakar tidak punya tempat untuk berusaha karena izin IMB belum keluar,"pungkasnya.(Arb)

Penulis: Haikal