Lingkungan

Kasat Binmas AKP Hemawan: Buktikan Rohul Mampu Bebas Dari Karhutla 2020

pesisirnews.com pesisirnews.com
Kasat Binmas AKP Hemawan:  Buktikan Rohul Mampu Bebas Dari Karhutla 2020
Pesisirnews.com.Pasirpangaraian.

Kapolres Rokan Hulu (Rohul) AKBP Dasmin Ginting, SIK melalui Jajaran Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) Polres Rohul yang dipimpin AKP Hermawan,selasa 7/1/2020 menyatakan kesiapan jajarannya ,terkait arahan Kapolda Riau, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, kalau Riau membuktikan mampu bebas dari Karhutla 2020.

BACA JUGA :Bupati-Amril-Mukminin-melantik-Pejabat-Pengawas--Eselon-IV--di-Lingkungan-Pemkab-Bengkalis-

"untuk memulai suatu gawe besar dalam menjaga kelestarian hutan dan lahan melalui iven Sumatera Jungle Run 2020 kita akan ciptakan Rokan Hulu bebas Karhutla," ungkap AKP .Hermawan.

BACA JUGA :Bahasa-Mandarin--Bakal-Menjadi-Syarat-Kelulusan-Siswa-Madrasah-Aliyah-

Menurutnya Karhutla merupakan momok yang menakutkan, maka perlu semua pihak, baik pemangku kebijakan dan seluruh masyarakat di Provinsi Riau mulai dari saat ini menyatukan energi positif untuk sama-sama berkomitmen jangan ada lagi pembakaran hutan .


"Kita berharap Rohul, juga bisa bebas bencana asap, buktikan Rohul mampu bebas dari Karhutla 2020, karena nantinya kita juga sudah ada memprogramkan menanam hutan, mulai dari jajaran Polres sampai ke Polsek-Polsek," jelasnya AKP. Hemawan.


AKP.Hermawan juga berharap masyarakat tidak lagi melakukan pembakaran lahan dan hutan, karena dampaknya tidak kita saja, tapi akan menyebar kemana-mana dan bisa merusak lingkungan.

[MGID]

Selain mengakibatkan kerasukan lingkungan, juga banyak Anggaran yang harus dikeluarkan sampai ratusan juta untuk pesawat Water Booming memadamkan api.

[ADNOW]

"Jika Karhutla di wilayah kita terus mengakibatkan kabut asap, mungkin orgnisasi dunia bisa memberikan sanksi kepada negara kita, kemarin saya juga dulu ikut membahas karhutla ini di Masyrakat Pemantau Api (MPI) Provinsi Riau, " kata AKP Hermawan.(acce)

Penulis: Haikal