Peristiwa

Ini Reaksi Putra-Putri Presiden Jokowi Setelah Lihat Ada Seorang Ibu di Makassar Mirip sang Ayah


Ini Reaksi Putra-Putri Presiden Jokowi Setelah Lihat Ada Seorang Ibu di Makassar Mirip sang Ayah

Ani Pina (kanan) seorang ibu di Makassar yang lagi ramai di medsos karena dianggap mirip Presiden Jokowi. (Foto: Instagram/@memomedsos/PNC)

Pesisirnews.com - 'Kembaran' sosok Presiden Joko Widodo (Jokowi) kini ramai diperbincangkan. Tak hanya publik, keluarga orang nomor satu di RI tersebut pun juga turut menyoroti.

Sebut saja Gibran Rakabuming Raka, sang putra sulung. Ia beserta kedua adiknya ikut menanggapi mengenai sosok 'kembaran' sang ayah yang berasal dari Makassar, Sulawesi Selatan.

Bagaimana tanggapan Gibran, Kahiyang, hingga Kaesang setelah melihat sosoknya?

Berikut reaksi putra-putri Presiden Jokowi melihat kemiripan wajah tersebut, dilansir Merdeka.com dari kanal YouTube berita surakarta, Selasa (31/8).

Reaksi Gibran

Setelah banyak orang yang dianggap memiliki kemiripan suara hingga gestur, kini viral seorang wanita di Makassar yang disebut memiliki wajah yang mirip dengan Presiden Jokowi.

Sebagai putra pertama, Gibran pun menegaskan, sosok wanita dalam video viral itu memang cukup mirip dengan sang ayah.

"Mirip, mirip banget," tuturnya.

Namun, Gibran menuturkan, tak ada dari silsilah anggota keluarga dari sang ayah yang berasal atau kini tinggal di Sulawesi. Hal itu dianggapnya hanya kebetulan semata.

"Ndak (tidak ada saudara di Makassar), ya mirip saja," ujarnya.

Halaman :
Penulis:

Editor: Anjar