Peristiwa

Mengejutkan, Musisi Jerinx yang Sebelumnya Anti Vaksin Ikut Vaksinasi Covid-19


Mengejutkan, Musisi Jerinx yang Sebelumnya Anti Vaksin Ikut Vaksinasi Covid-19

Detik-detik saat Jerinx disuntik vaksin sinovac dosis pertama di Polda Metro Jaya (Sumber: Kompas TV)

JAKARTA, Pesisirnews.com - Langkah drummer "Superman Is Dead", I Gede Ari Astina atau disapa dengan nama Jerinx ikut vaksin Covid-19 cukup mengejutkan karena Jerinx, selama pandemi Covid-19 berlangsung, kerap mengekspresikan ketidakpercayaannya pada wabah global ini dan ikut menolak vaksinasi.

Namun Jerinx yang kemudian Ikut vaksinasi Covid-19 mendapat apresiasi sebagai teladan dan agen Perubahan.

Ahli Epidemiologi Dicky Budiman menilai seseorang yang ikut program vaksinasi pastinya menjadi teladan bagi siapapun.

Langkah yang diambil Jerinx ini juga memberikan dampak positif bagi keluarga. Mengingat belakangan ini kasus Covid-19 banyak muncul dari klaster keluarga.

“Saya apresiasi siapa pun itu dan ini penting untuk menjadi teladan bagi siapa pun, bahkan untuk keluarga terdekatnya akan sangat bermanfaat," ujar Dicky, Rabu (18/8/2021), dikutip dari Kompas.com.

Halaman :
Penulis:

Editor: Anjar