Peristiwa

Pemberontak Yaman Dikabarkan Sandera ABK Indonesia, Begini Kondisinya


Pemberontak Yaman Dikabarkan Sandera ABK Indonesia, Begini Kondisinya

Ibu ABK Indonesia Surya Hidayat, Haerana memperlihatkan foto anaknya yang dikabarkan disandera pemberontak di Yaman. (Foto via Tribun Timur/Muslimin Emba)

MAKASSAR, Pesisirnews.com - Pihak keluarga salah satu ABK Kapal Kargo Surya Hidayat Pratama yang disandra oleh pemberontak, Houthi, di Yaman, menyatakan bahwa yang bersangkutan dalam keadaan baik.

Hal tersebut dijelaskan oleh Walikota Makassar Mohammad Ramadhan Pomanto setelah dirinya menyambangi rumah Surya dan bertemu sang istri yang kebetulan baru saja menerima kabar dari Sang suami.

"Kemarin malam kami bertemu istri, ibunda, ayahanda beliau, menurut cerita istrinya Surya sendiri dalam keadaan baik, mereka diperlakukan sangat baik tidak ada intimidasi diatas kapal," ungkap Mohammad Ramadhan Pomanto melalui wawancara Pro3RRI, Selasa (11/1/2022).

"Mereka dilayani makan, minum dan tempat secara baik meskipun kekacauan disana disampaikan Surya cukup tinggi," tambahnya.

Ramdhan juga mengatakan bahwa Pemerintah Kota maupun Pusat telah berkoordinasi dengen Kementerian Luar negeri dan juga Direktur Perlindung WNI.

"Kami sudah berkoordinasi dengan Kemenlu dan Direktur perlindungan WNI, kami sudah bicara banyak tentang ini dan istri beliau juga sudah langsung di telepon oleh Kemenlu," ucapnya.

Sementara ini Pemerintah hanya bisa memberikan terus keyakinan dan doa untuk keluarga untuk percaya bahwa hal ini akan terus diusahakan oleh Pemerintah.

Halaman :
Penulis:

Editor: Anjar