Daerah

Upaya Pemadaman Karlahut di Kecamatan Batang Tuaka, Marlis Syarif Bantu Mesin Pemadam Kebakaran


Upaya Pemadaman Karlahut di Kecamatan Batang Tuaka, Marlis Syarif Bantu Mesin Pemadam Kebakaran

Inhil, Pesisirnews.com - Kebakaran Lahan dan Hutan (Karlahut) yang melanda sejumlah Desa di Kecamatan Batang Tuaka, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) saat ini mulai mengkhawatirkan, mengetahui kondisi itu Sekretaris Kesbangpol, Marlis Syarif langsung gerak cepat memberikan bantuan satu unit mesin pemadam kebakaran kepada pihak kecamatan dalam upaya percepatan pemadaman Karlahut.


Hadir dalam penyerahan bantuan satu unit mesin pendam kebakaran tersebut, Camat Batang Tuaka, H Marpoyanto, Kapolsek Batang Tuaka, Iptu Adi Ace, Babinkhabtibmas serta Babinsa Kuala Sebatu.


Pemberian bantuan satu set alat mesin pemadam kebakaran itu diungkapkan Marlis Syarif, merupakan masukan dari masyarakat yang menceritakan kondisi Karlahut saat ini di Kecamatan Batang Tuaka, terutama di Desa Kuala Sebatu dengan penyumbang titik api terbanyak di Kecamatan tersebut.


"Adanya sedikit masukan dari masyarakat bahwa Batang Tuaka sedang dilanda Karlahut dan saya berniat di hadapan pak Kapolsek, pak Danramil yang mewakili untuk membantu meringankan kawan-kawan dalam upaya memadamkan api," ujar Mantan Camat Belengkong ini, Sabtu 14 September 2019.


Selain itu ia mengharapkan, dengan adanya kekompakan unsur pimpinan mulai dari Bupati, Kapolres, Dandim dan Unsur Forkopimda serta doa masyarakat Inhil, titik api di Kabupaten Inhil dalam waktu secepatnya tidak ada lagi.


Camat Batang Tuaka, H Marpoyanto mengungkapkan dengan adanya bantuan satu unit mesin alat pemadam kebakaran dari Marlis Syarif, pihaknya merasa sangat terbantu, apalagi saat ini jumlah mesin pemadam kebakaran di Kecamatan Batang Tuaka masih kurang jumlahnya dalam upaya pemadaman Karlahut.


"Dengan adanya bantuan ini, mungkin titik api yang selama ini cukup tinggi di Kecamatan Batang Tuaka, kami berharap setelah sampai bisa langsung dioprasikan untuk pemadaman Karlahut, rencananya nanti akan di posko kan di daerah kuala Sebatu, karena di sana daerah rawan kebakaran," ujar Camat.


Sementara itu Kapolsek Batang Tuaka, Iptu Andi Ace menjelaskan titik api di Kecamatan Batang Tuaka tersebar di beberapa wilayah diantaranya Desa Kuala Sebatu, Desa Junjangan, Desa Pasir Mas, dan sejumlah desa lainnya di Batang Tuaka.


"Cuma untuk titik api yang jumlahnya banyak di Desa Kuala Sebatu, hari ini sekitar 7 titik api," jelasnya.


Lanjutnya, hingga saat ini baik TNI, Polri dan tim gabungan beserta msyarakat masih berjibaku memadamkan Kebakaran di Desa Kuala Sebatu dengan alat seadanya.


"Sampai sekarang kita TNI Polri dan masyarakat serta pihak kecamatan kita tetap melakukan pemadaman sampai hari ini," pungkasnya.(dana)

Penulis: admin