Lingkungan

Soal Fenomena Air Pasang Dalam di Inhil, Ini Kata Wakil Bupati


Soal Fenomena Air Pasang Dalam di Inhil, Ini Kata Wakil Bupati

Pesisirnews.com Inhil - Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) dalam beberapa hari ini dilanda hujan deras dan air pasang dalam, Bahkan tak hanya di Ibu Kota Tembilahan saja Kecamatan lain juga mengalami hal yang sama.


H Syamsuddin Uti selaku wakil Bupati Indragiri Hilir menyebutkan bahwa ini memang fenomena yang selalu terjadi tiap tahun nya.


Baca Juga :Hujan-Disertai-Air-Pasang-Dalam--Sejumlah-Aktivitas-RSUD-dan-Jalanan-Terganggu-di-Inhil-


"Kalau banjir ni, ya sudah hukum alamnya di Inhil memang seperti itu, mau dilawan atau dihentikan pun juga tidak bisa. nanti dia akan surut sendiri," ungkap nya saat ditemui usai beri sambutan diacara pembukaan MKNU, di Hotel Top 5 Tembilahan, Rabu (12/2/2020) sore.


Selain itu, Wakil Bupati Inhil yang juga sebagai pengusaha migas menjelaskan bahwa Pemda dan instansi terkait sudah berupaya untuk mencegah adanya kendala lalu lintas saat pasang dalam terjadi.


Baca Juga :Hujan-Disertai-Air-Pasang-Dalam--Sejumlah-Aktivitas-RSUD-dan-Jalanan-Terganggu-di-Inhil-


"Pemda juga sudah pernah buat penimbunan dan perbaikan sejumlah jalan agar tidak kendala ketika melintas air pasang dalam, bahkan sampai 2 lapis. tapi kedepan kita akan anggarkan lagi untuk program dalam rangka menekan wilayah yang terkena pasang dalam agar bisa di tinggikan lagi," jelas H Syamsuddin Uti.


[ADNOW]


Untuk diketahui dampak dari adanya pasang dalam beberapa hari yang telah terjad, banyak pengguna jalan yang kendraan nya macet panjang. seperti dijalan lintas nasional parit 6 Tembilahan Hulu, Jalan Subrantas (Depan Lapas Tembilahan Kota), Lingkungan RSUD Puri Husada Tembialahan. lalu Di Kecamatan Batang Tuaka, jalan lintas Kabupaten nya juga sulit dilalui masyarakat, padahal jalan tersebut penghubung sejumlah Kecamatan di Kabupaten Indragiri Hilir.


Reporter : Syaiful Islami

redaksi

Penulis: Admin