Artikel

Ingin Pindah Kewarganegaraan? Simak 7 Negara yang Memberikan Kewarganegaraan Paling Cepat


Ingin Pindah Kewarganegaraan? Simak 7 Negara yang Memberikan Kewarganegaraan Paling Cepat

Ilustarsi: Pindah kewarganegaraan. (Pesisirnews/web archive)

(Pesisirnews.com) - Cukup banyak orang yang memutuskan untuk pindah kewarganegaraan karena berbagai sebab seperti ingin mengubah taraf hidup, masalah politik, pernikahan beda negara dan lain sebagainya. Namun untuk beralih kewarganegaraan bukanlah perkara yang mudah. Banyak hal yang harus dipenuhi sehingga seseorang itu baru dapat diterima menjadi warga negara di negara yang ia tuju.

Tetapi, ada pula sejumlah negara yang lebih cepat memberikan status kewarganegaraan dibandingkan dengan negara lainnya. Sementara periode minimum tinggal resmi di satu negara sangat bergantung dengan peraturan yang berlaku di negara itu.

Kini bahkan banyak negara yang menawarkan status warga negara kepada investor dan individu berpenghasilan tinggi.

Lantas, negara mana saja yang memberikan kemudahan bagi orang asing untuk menjadi warga negara?

Berikut 7 negara teratas yang memberikan status kewarganegaran paling cepat yang dilansir dari Ceoworld Magazine:

1. Argentina

Argentina mengamankan posisi teratas dalam hal menawarkan kewarganegaraan. Negara ini menawarkan seperangkat undang-undang dan persyaratan yang harus dipatuhi seseorang untuk mendapatkan status kependudukan tetap.Ini termasuk kesenjangan usia minimum 18 tahun ke atas dan mengajukan naturalisasi di hadapan hakim federal. Selain itu, seseorang juga harus tinggal di negara itu selama sekitar dua tahun sebelum memperoleh izin tinggal permanen.

2. Amerika Serikat (AS)

AS mengikuti proses naturalisasi yang sedikit lebih rumit daripada Argentina. Kebanyakan orang yang ingin menjadi warga negara harus terlebih dahulu tinggal di negara tersebut selama 3-5 tahun.

Secara total, ada 10 langkah yang menentukan kelayakan Anda untuk menjadi warga negara Amerika, diantaranya mengisi formulir N-400, dan mengikuti tes naturalisasi AS, yang dilanjutkan dengan wawancara. Setelah Anda berhasil menyelesaikan semua langkah, barulah Anda dapat menjadi warga negara AS yang sah.

3. Brasil

Dalam beberapa tahun terakhir, Brasil memberikan kemudahan bagi orang asing untuk menjadi warga negara. Negara ini memberikan banyak manfaat bagi investor dan pelajar, menjadikannya pilihan yang dapat diandalkan untuk memperoleh tempat tinggal.

Namun, sebelum bisa melakukannya, imigran harus terus tinggal di negara ini setidaknya selama empat tahun. Selain itu, orang asing dapat mengajukan kewarganegaraan Brasil hanya jika mereka tidak memiliki catatan kriminal dan bersih dari masalah hukum serta dapat berkomunikasi dalam bahasa Portugis.

Halaman :
Penulis:

Editor: Anjar