Daerah

Wabup Inhil Pimpin Rapat Forkopimda menyambut Hari Raya Idul Fitri 1440H


Wabup Inhil Pimpin Rapat Forkopimda menyambut Hari Raya Idul Fitri 1440H
Humas Pemkab Inhil

Tembilahan, Pesisirnews.com - Pemerintah Kabupaten Inhil menggelar rapat koordinasi Pejabat pemerintah daerah & forkompimda dalam rangka bulan suci ramadhan & menyambut hari raya idul fitri 1440 H, Selasa, (14/5/2019) Pagi di aula Bappeda.




Pertemuan berlangsung akrab, diantaranya dihadiri, Wakil Bupati Inhil H.Syamsuddin Uti, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Tembilahan, Susilo, SH, Wakil Pengadilan Negeri Kabupaten Inhil Nurmala Sinurat SH MH, Kasdim 0314/Inhil Mayor Inf Untung Kusmanto, Waka Polres Inhil Kompol R. Firdaus,SH, Sekda Inhil, H Said Syarifuddin & dan unsur pemerintahan lainnya.




Rapat yang dipimpin langsung oleh Wakil Bupati inhil H.Syamsuddin Uti membahas tentang langkah-langkah yang perlu diambil dan dipersiapkan dalam menjaga kondusifitas selama bulan puasa dan menyambut Hari Raya Idul Fitri tahun 2019.




Dalam sambutannya, Wakil Bupati Inhil H.Syamsuddin Uti saat mengatakan, pertemuan dan silaturahim oleh pemerintah daerah ingin mengetahui semuanya dan bagaimana kondisi selama dalam perjalanan kita melaksanakan bulan suci ramadan ini.




Tidak hanya itu pemerintah daerah bersama unsur Forkopimda juga ingin membahas tentang persiapan menyambut idul fitri 1440 H.




"Perlu kita koordinasikan bersama sehingga di dalam menyambut 1 syawal 1440 H. dan Ramadhan ini, inhil suasana ketertiban aman, tertib dan kondusif," ungkap Wabup Inhil H Syamsuddin Uti.




Selain itu diungkapkan nya, hal-hal yang dianggap perlu dibahas diantaranya, arus mudik dan arus barang, yang perlu di bahas bersama dengan pihak terkait tentang kesiapan bersama.




"Kita perlu koordinasi persiapan dan memberikan masukan-masukan dan perlu kita laksanakan dan kerjakan," tandasnya. (galeri foto/diskominfops Inhil)

Penulis: admin