Peristiwa

Pekerja Proyek Masjid Terapung Al Jabar Diduga Kerasukan, Nyebur ke Danau, Begini Nasibnya Sekarang


Pekerja Proyek Masjid Terapung Al Jabar Diduga Kerasukan, Nyebur ke Danau, Begini Nasibnya Sekarang

Pesisirnews.com - Seorang pekerja proyek masjid terapung Al Jabar, di kawasan Gedebage Kota Bandung, tenggelam di danau, lokasi pembangunan masjid tersebut, Senin (13/5/2019) malam.

Dilansir dari Pojoksatu.id, korban diketahui bernama Dede Ruhiyat Sumadang (23) warga Kampung Jambu Air Rt.01/06, Desa Cinulang, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumendang.

Korban tenggelam di danau Masjid Al Jabar. Kp cimencrang Rw.04 kel cimencrang kecamatan, Gedebage kota Bandung.

Petugas kepolisian dari Polsekta Gedebage dan Polrestabes Bandung pun meminta bantuan tim penyelam dari Basarnas untuk melakukan pencarian terhadap korban, sejak semalam pukul 23.00 WIB.

"Kami melakukan pencarian selama 3 jam, mulai dari pukul 23.00 hingga pukul 01.00 WIB, namun tim masih belum menemukan korban," jelas Kanitreskrim Polsek Gedebage Ipda Budi, saat dikonfirmasi, Selasa (14/5).

Hingga Selasa pagi ini menurut Budi, tim penyelam dari Basarnas masih terus melakukan pencarian.

Kronologis kejadian tenggelamnya Dede bermula ketika korban bersama saudara dan rekannya yaitu Namdi (23), Nuriman (23) dan Agung Nugraha (28) bermain di pinggir danau sambil memancing.

"Korban bersama saudara dan temennya itu merupakan pegawai PT Gasindo yang menangani proyek pembangunan masjid terapung," jelas Budi.

Sekira pukul 21.30, lanjut Budi, dari keterangan saksi Agung, korban diduga mengalami kerasukan. Saudaranya yang lain berusaha menenangkan Dede, tapi malah marah-marah sambil membuka baju.

Bahkan para saksi pun sempat mengamankan Dede ke samping danau. Namun korban kembali berulah dengan melompat ke danau.

"Tanpa kendali korban langsung melompat ke danau lalu berenang menjauhi rekan-rekannya," terang Budi mengutip keterangan Agung.

Agung sendiri sempat berusaha mengejar Dede, namun sebelum sampai ke daratan, tiba-tiba korban menghilang ke dalam air.

Saksi yang mengikutinya dari belakang sudah tiga kali mencari ke bawah air namun tidak ditemukan juga.

"Akhirnya saksi memberitahukan kepada saudaranya yang ada di lokasi untuk melaporkan kepada kami. Dan hingga saat ini kami masih mencari korban," terangnya.(dan)

Penulis: admin