Daerah

Bupati H Sukiman Apresiasi PT ISG Peduli pencegahan Covid 19,Salurkan CSR ke Pemkab Rohul

pesisirnews.com pesisirnews.com
Bupati H Sukiman Apresiasi PT ISG Peduli pencegahan Covid 19,Salurkan CSR ke Pemkab Rohul
Pasirpangaraian.Pesisirnews.com.Guna mendukung program dan komitmen Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu, yang dipimpin Bupati H Sukiman, maka Managemen PT Indomakmur Sawit Berjaya (ISB) merupakan perusahaan yang bergerak di bidang pengolahan Kelapa Sawit salah satu anak perusahaan Musim Mas Group tidak henti-hentinya memberikan kontribusinya dalam pencegahan serta memerangi pandemi Covid-19.


BACA JUGA :Ringankan-Beban-Masyarakat--PT--Indah-Pontjan-Berikan-Sembako


Managemen PT ISB menyerahkan Coorparate Social Responsiblity (CSR) lewat Pemkab Rohul diterima langsung Bupati H Sukiman di Pendopo Rumah Dinas (Rumdis) Bupati Rohul, Pasir Pengarain, Rabu (22/4/2020).


BACA JUGA :Memutus-Mata-Rantai-Penyebaran-Covid-19--Forkompincam-Enok-Bagikan-300-Masker


Pada penyerahan CSR PT ISB itu langsung diberikan MillManager PT ISB Edi Gunawan kepadaBupati H Sukiman juga di dampingi Sekda Rohul H Abdul Haris S Sos M Si, Kadiskes Rohul dr Bambang Triono, Kadis Kominfo Rohul yang juga Jubir Covid-19 Drs Yusmar M Si.


BACA JUGA :Presiden-Jokowi-Didesak-Menyampaikan-Pada-Rakyat-Apa-Alasannya-Tidak-Menurunkan-Harga-Bahan-Bakar-Minyak


Terlihat, CSR PT ISB tersebut yang akan disalurkan Pemkab Rohul tersebut, berupa paket minyak goreng, sabun sebanyak 950 paket, fasilitas tempat cuci tangan ke masyarakat sekitar, perusahaan juga memberikan bantuan berupa APD, Masker N95, Glove, Face Shield, Kacamata Google, Thermogun dan lainnya.


Pada kesempatan itu, Bupati H Sukiman mengapresiasi PT ISB yang telah berkontribusi dan memberikan dukungan dalam pencegahan dan penanganan penyebaran virus Covid-19.


Ia juga meminta kepada perusahaan-perusahaan yang beroperasi di Rohul ikut juga melakukan hal yang sama berperan dalam menangani Covid-19.


"Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu mengucapkan terima kasih kepada PT ISB yang ikut berkontribusi dalam pencegahan dan penanganan penyebaran Covid-19 di Rohul," imbuhnya.


"Kita harapkan perusahaan lain juga harus mencontoh PT ISB ini, bantuan APD yang diberikan ini, akan segera kita salurkan untuk Tim Medis," kata Bupati H Sukiman.


Di tempat yang sama, Humas PT ISB Malinton H Purba mengatakan bantuan APD tersebut untuk membantu Tim Medis yang merupakan garda terdepan dalam penanganan Covid-19.


Malinton juga mengatakan ,PT Indomakmur Sawit Berjaya akan selalu berupaya dan berkontribusi dalam pencegahan dan penanganan Pandemi Covid-19 yang terus meningkat di seluruh dunia.


"Untuk itu kita akan tetap berupaya dan terus berpartisipasi dalam pencegahan penyebaran Covid-19 di Rohul, melalui bantuan APD ini nantinya dapat digunakan oleh petugas kesehatan yang tergabung dalam Garda terdepan yang berjuang dan menyembuhkan pasien yang terjangkit Covid-19," kata Malinton H Purba


Lebih lanjut harapan Malinton,Adapun pemberian bantuan APD ini, perusahaan kata Malinton H Purba tentunya sebagai dunia usaha swasta yang bergerak di Kabupaten Rokan Hulu, PT ISB juga harus peduli dan ikut membantu Pemkab Rohul dalam mencegah Covid-19.


"Kami menyadari bahwa mengatasi pandemi global Covid-19 tidak dapat dilakukan oleh pemerintah sendiri. Kita semua harus bekerja sama secara gotong royong membantu tenaga kesehatan sebagai garda terdepan melawan penyebaran Covid-19. Semoga kita semua diberi kesehatan untuk bisa melewati pandemi ini," harapnya


Malintin Purba ,menjelaskan, sangat prihatin dengan kondisi saat ini, untuk itu Musim Mas Group di seluruh wilayah kerjanya, ikut berpartisipasi memberikan sembako dan APD," ucap Malinton H Purba.

[ADNOW]

"Kontribusi positif tersebut, sebelumnya, kita juga dari perusahaan memberikan bantuan berupa sembako bekerja sama dengan Polres Rohul," tutup Malinton H Purba mengakhirinya.(ace)

Penulis: Haikal