Daerah

Ini Harapan Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Kepada Kapolresta yang Baru


Ini Harapan Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Kepada Kapolresta yang Baru
Riki
Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Jhon Romi Sinaga.

PESISIRNEWS.COM, PEKANBARU - Tampuk pimpinan Polresta Pekanbaru, baru saja berpindah tangan. Kombes Pol Susanto kini resmi menjabat sebagai Kapolresta Pekanbaru menggantikan Kombes Pol Tonny Hermawan.


Meski adanya pergantian puncuk pimpinan, diharapkan tidak menyurutkan kinerja aparat Polresta Pekanbaru untuk melakukan penindakan terhadap pelaku kejahatan.


"Pekanbaru kota yang tengah berkembang, pembangunan akhlak dan mental tidak terlepas dari keamanan dan kenyaman daerah. Makanya kita harapkan Kapolres yang baru bisa bersama-sama dengan semua pihak untuk terus menjaga kekondusifan ini," ujar Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Jhon Romi Sinaga, ketika berbincang bersama wartawan di ruang kerjanya, Senin (28/11/2016).


Romi juga berharap, Kapolresta yang baru bisa bersinergi dengan lembaga dewan, seperti yang dilakukan Kapolresta sebelumnya Tonny Hermawan, sehingga segala bentuk permasalahan terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) bisa selalu didiskusikan sehingga ada tindak lanjut yang baik.


"Pada intinya lembaga dewan dan pihak kemanan perlu saling bertukar pikiran demi kebaikan suatu daerah. Semuanya bakal saling membutuhkan dan tidak bisa bekerja dengan sendiri-sendiri, perlu ada kesenergian," tuturnya.


Sebagaimana diberitakan sebelumnya Kapolda Riau Brigjen Pol Zulkarnain memimpin upacara serah terima jabatan (serijab) tiga Komisaris Besar (Kombes) di jajarannya. Salah satunya yang sertijab yakni Kapolresta Pekanbaru yang sebelumnya dijabat oleh Kombes Pol Tonny Hermawan digantikan oleh Kombes Pol Susanto. (rik)

Penulis: