Nasional

Presiden Jokowi Tinjau Posko BIN dan Berikan Bingkisan ke Anak-anak Pengungsi Gempa Cianjur


Presiden Jokowi Tinjau Posko BIN dan Berikan Bingkisan ke Anak-anak Pengungsi Gempa Cianjur

Presiden Jokowi kunjungi posko BIN dan berikan bingkisan untuk anak-anak pengungsi korban gempa Cianjur, Kamis (8/12). (Foto: Dok. BIN)

CIANJUR (Pesisirnews.com) - Posko Bantuan Badan Intelijen Negara (BIN) di lokasi gempa Jl. Nasional, Ds. Cijedil Kec. Cugenang Kab. Cianjur dikunjungi Presiden Ir. H. Joko Widodo (Jokowi) yang memberikan bantuan bingkisan sembako, Kamis (8/12/2022).

Dalam kunjungannya Presiden Jokowi menyapa dan membagikan bingkisan sembako secara langsung kepada pengungsi korban gempa yang berada di Posko Bantuan BIN.

Presiden Jokowi tiba di Posko Bantuan BIN disambut oleh Deputi Bidang Dalam Negeri BIN dan Kabinda Jawa Barat.

Presiden Jokowi beserta rombongan mendatangi tenda pengungsian anak-anak yang sedang mendapat bantuan trauma healing dengan melakukan kegiatan menyanyi dan menari dibimbing oleh Tim Psikologis Kabupaten Cianjur dan Tim Psikologis BIN.

Presiden Jokowi di tenda pengungsian anak-anak membagikan bingkisan makanan ayam goreng dan foto-foto bersama dengan anak-anak pengungsian beserta para pembimbing dari Tim Psikologis. Selain itu, Presiden Jokowi juga meninjau Sistem Intelijen Bencana (SIBe) yang dimiliki BIN.

Adapun kegiatan Presiden Jokowi menyapa pengungsi di Posko Bantuan BIN merupakan rangkaian tambahan dalam kegiatan meninjau lokasi dampak kejadian pasca gempa bumi magnitudo 5.6 SR di Kab. Cianjur, Jawa Barat. (PNC/Nier/Jaka)

Penulis: Nier

Penulis:

Editor: Anjar