Video Viral. Ular Piton vs Biawak Raksasa Bertarung di Kampus. Siapa yang Menang?


Video Viral. Ular Piton vs Biawak Raksasa Bertarung di Kampus. Siapa yang Menang?

Perkelahian ular piton dengan biawak monitor di kampus Universitas Mahidol, Bangkok - screengrab/Facebook

Pesisirnews.com - Jika Anda berpikir McGregor vs Mayweather adalah petarung lintasolahraga beladiri abad ini, maka Anda mungkin belum melihat spesies berbeda ini bertarung: ular piton vs biawak.

Serangkaian video yang mendebarkan yang menunjukkan perkelahian dua jenis reptil di depan umum, yakni antara ular piton melawan biawak monitor, jenisbiawak paling besar di kelompok spesiesnya.

Pertarungan antara ular piton dengan biawak ini terjadi di kampus Universitas Mahidol bangkok, perguruan tinggi paling besar di di Thailand.

Di universitas itu memang ada tamanyang teduh dan asri, lengkap dengan danau kecil.

Pihak universitas memelihara biawak monitor di sungai tersebut dan selama iniadalah pandangan sehari-hariwarga kampus.

Pada Kamis (6/12/2018) lalu, saat dua biawak monitor berjemur di rumput, tiba-tiba ada seekor ular pitun yang panjangnya lebih 2 metermengganggu waktu ngasonya.

Dalam klip yang diposting oleh seorang mahasiswa Mahidol bernama Marisa Kbg di Facebook, ular piton tersebut terliat berusaha menerkam biawak yang ukurannya lebih besar darinya.

Tetapi, siapapun tentu tahu, ular piton bisamenerkam mangsa yang ukurannya lima kali lipat dari ukuran tubuhnya.

Beberapa kali, ular piton tersebut terlihat berusahamenerkam seekor biawak.

Sementara biawak mungkin seperti petinju yang punya tipikal bertahan, melakukan hit and run.

Ia terlihat tidak melawan ular itu, kecuali memberikan pukulan saat diserang, kemudian mundur.

Ada beberapa video yang diposting oleh Marisa Kbg dan langsung viral di Thailand.

Meskipun ada duakadal raksasa di tempat itu, ular piton hanyamenyerang satu biawak saja danitu yang paling besar ukurannya.

"Ini adalah hal paling menarik yang terjadi sejak saya kuliah di sini," kata Marisa dalam captionnya, seperti dilansir TribunBatam.id dari media Thailand, Coconuts.co.

Dari video tersebut,belasan mahasiswaterlihat menonton dari pinggir jalan dan beberapa merekam dengan ponsel mereka.

Meskipun tidak jelas siapa yang memulai pertarungan, tentu saja sepertinya ular piton ingin menyelesaikannya,namun selalu gagal.

Sampai akhirnya, duabiawak itu kembaliberiringan meninggalkan ular tersebut.

Lalu siapa pemenangnya?

Andayang menunggu akhir pertarungan ini memang akhirnya harus kecewa karena pertarungan itu tidak terjadi di alam bebas, tetapi di kampus.

Tak lama kemudian, beberapa petugas dari karantina datang dan menangkap ular piton tersebut dan memasukkannya ke dalam karung.

Meskipun hasil akhir mengecewakan karena pertarungan dihentikan, namun penonton perkelahian dua binatang ini tak kalah dari pertarungan antara McGregor vs Mayweather, lebih dari 1 juta orang, hanya dalam sehari.

Bagi pihak kampus, tentu saja lebih penting menyelamatkan biawakdaripada ular piton yang hanya bikin onar dikampus yang tenang tersebut sehingga mereka akhirnya menghubungi petugas karantina.

Menurut Coconuts.co, Mahidol bukanlah universitas pertama yang memelihara biawak sebagai hewan peliharaan.

Kampus Silpakorn University yang terkenal dengan program seninya juga memelihara biawak monitor.

Bahkan, para mahasiswa di sana juga sudah menjadikan reptil itu sebagai teman main di tengah tugas kampus yang bikin stres.

Biawak-biawak tersebut dimanjakan dan diberi makan oleh para mahasiswa sehingga tubuhnya semakin tambun dan ukurannya bisa sebesar komodo.(***).

Penulis: admin

Sumber: Tribunbatam.id